Kamis, 11 Desember 2014

Senator AS Desak Indonesia Rilis Dokumen Pelanggaran HAM Masa Lalu

Kamis, 11/12/2014 08:34 WIB   
Oleh : VoA

KBR - Tom Udall, Senator Amerika dari negara bagian New Mexico hari Rabu menghimbau dirilisnya dokumen rahasia terkait pelanggaran HAM di Indonesia pada era tahun 1965-1966.

Dalam sidang DPR AS, anggota komisi Kebijakan Luar Negeri Senat itu mengatakan Indonesia sebagai negara yang berperan penting di kawasan Asia dan negara demokrasi ke tiga terbesar dunia. Sehingga harus menyelesaikan pelanggaran HAM-nya di masa lalu yang menyangkut pembunuhan masal ratusan ribu rakyat Indonesia.

Kepada pemerintah Indonesia, Senator Udall menganjurkan pembentukan komisi kebenaran dan rekonsiliasi terkait kejahatan ini. Ia juga mengatakan  Amerika harus menjelaskan apa yang diketahui dan harus mengungkap informasi yang dimilikinya.

Di Indonesia, sebelumnya Menteri Hukum dan HAM Yasona Laoly mendesak polisi untuk membuka kembali penyelidikan kasus pembunuhan aktivis HAM Munir Said Thalib. Indonesia sudah berjanji untuk menuntaskan kasus pembunuhan tersebut. Kata Yasona, aparat hukum harus menemukan aktor intelektual yang ada di belakang Pollycarpus dalam menjalankan aksi pembunuhan terencana tersebut.

Editor: Pebriansyah Ariefana 

http://kbr.id/12-2014/senator_as_desak_indonesia_rilis_dokumen_pelanggaran_ham_masa_lalu/12695.html

0 komentar:

Posting Komentar