TTK, CNN Indonesia | Kamis, 08/03/2018 00:33 WIB
ACTA siap bantu Kivlan Zen hadapi PDIP soal tudingan kader PKI. (CNN Indonesia/Andry Novelino)
Jakarta, CNN Indonesia -- Ketua Dewan Penasihat Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) Hisar Tambunan mengatakan akan memberi bantuan hukum kepada mantan Kepala Staf Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) Mayjen (Purn) Kivlan Zen jika dipolisikan oleh PDIP.
"ACTA siap membantu siapapun yang memerlukan bantuan hukum, yang penting kami berkeyakinan orang tersebut layak dibantu secara hukum," kata Hisar kepada CNNIndonesia.com, Rabu (7/3).
Senada dengan Hisar, Wakil Ketua Dewan Penasihat ACTA, Irfan, mengatakan pihaknya siap membantu jika nanti Kivlan membutuhkan bantuan hukum terkait tudingannya soal kader Partai Komunis Indonesia (PKI).
"Jika nantinya beliau (Kivlan) meminta bantuan, kami advokat akan membantu tapi kami tidak akan menyodorkan diri," ujar Irfan.
Sebelumnya, Kivlan menuding PDIP banyak menampung kader atau pihak yang terkait PKI. Ia meminta mereka yang terkait isu PKI untuk mundur dari jabatannya di partai berlambang banteng tersebut. Menurut Kivlan, PDIP telah mengirimkan sejumlah kader untuk belajar ilmu politik dan pengkaderan di China
Menanggapi tudingan tersebut, kader PDIP Eva Sundari Kusuma mengatakan jika partainya akan melaporkan Kivlan ke polisi.
Nama Eva menjadi salah satu kader partai PDIP yang disebut Kivlan sebagai bagian dari PKI. Selain Eva, pensiunan jenderal TNI AD bintang dua itu juga menyebut nama Budiman Sudjatmiko dan Rieke Diah Pitaloka. (DAL)
Sumber: CNN Indonesia
0 komentar:
Posting Komentar